Tips Padupadan Tunik Hitam Ala Imane Asry

Tunik berwarna hitam dipastikan jadi koleksi wajib setiap wanita. Banyak alasan mengapa koleksi tunik hitam begitu disukai, di antaranya mudah dipadupadankan, mampu menghadirkan kesan ringan, dan cocok dikenakan untuk berbagai suasana. Namun, dalam memadukan koleksi tunik warna hitam bisa menjadi sesuatu yang tricky, salah padupadan gaya bisa membuat tampilan tampak monoton.

Fashion blogger asal Swedia, Imane Asry, menjadi salah satu ikon fesyen yang kerap tampil stylish menggunakan tunik hitam polos sebagai outfit andalannya. Perempuan yang lekat dengan gaya modest minimalist ini juga sukses menunjukan untuk membuat padanan tunik hitam terlihat elevate tak perlu mix and match yang berlebih, cukup dengan padanan gaya simpel yang nyaman dan mudah ditiru.

Butuh inspirasi segar memadukan tunik hitam favoritmu? Lihat ide mix and match tunik hitam ala Imane Asry di bawah ini!

1. Polished Look.

4-2
BUY-SIMILAR-HERE--1

Tunik warna hitam lekat akan kesan formal dan sleek. Jadi, dipastikan model atasan dengan desain simpel ini sangat pas untuk gaya formal atau office look.

Untukmu yang mengingingkan tampilan yang polished, kenakan tunik hitam polos berpotongan minimalis yang dipadukan dengan celana panjang polos berwarna beige atau putih. Sempurnakan padanan ini dengan koleksi hijab pashmina berwarna hitam.

2. Laid-back Look.

potrait
BUY-SIMILAR-HERE--1

Tidak hanya untuk gaya ke kantor yang stylish, kemeja tunik hitam juga cocok lho dikenakan untuk gaya santai yang simpel namun stylish. Pilih kemeja tunik hitam polos yang ditumpuk dengan koleksi blus putih polos. Untuk memasukan kesan laid-back atau santai, kenakan bersama celana jeans wide leg dan mules sandals. Lengkapi gaya yang satu ini dengan oversized tote bag dan pashmina polos.

3. Effortless Chic.

5-1
BUY-SIMILAR-HERE--1

Tak perlu usaha berlebih untuk menciptakan tampilan manis. Untuk gaya effortless chic, kenakan tunik hitam putih polos yang dipasangkan dengan celana kulot plisket berwarna kontras.

Celana kulot panjang plisket dipilih untuk menyisipkan chic twist pada tampilan dan membuang kesan monoton. Lengkapi gaya yang satu ini dengan pashmina polos berwarna dusty pink.

4.Feminin Vibes.

3-2
BUY-SIMILAR-HERE--1

Tunik hitam polos sering dianggap hanya cocok untuk padanan gaya edgy atau casual look saja. Well, sebenarnya dengan sedikit trik gaya, kamu bisa menciptakan tampilan feminin dengan atasan panjang yang satu ini.

Cukup kombinasikan tunik hitam panjang polos dengan rok panjang senada. Agar gaya kian manis kenakan bersama hiab warna pink dan koleksi tote bag. Ingin tetap nyaman dengan padanan ini, kenakan bersama white sneakers atau flat shoes.

5. Vintage Style.

2-5
BUY-SIMILAR-HERE--1

Bosan dengan pilihan tunik hitam polos? Sebaiknya kamu mencoba menggunakan tunik motif polkadot yang kini tengah jadi tren. Tunik motif polkadot berwarna hitam ini paling pas untuk hasilkan gaya vintage yang manis.

Untuk bawahannya, kamu bisa memadukannya dengan celana panjang putih polos. Sempurnakan gaya cantik ini dengan pashmina polos dan sneakers.

Foto: @fashionwithfaith

FOLLOW-NOW--1--6