5 Tips agar Penampilan Tampak Lebih Ramping

tips-agar-tampak-ramping

Bentuk tubuh yang lebar terkadang membuat wanita menjadi kurang percaya diri dalam berpenampilan. Padahal, jika tahu cara berpenampilan yang tepat, justru kamu bisa menjadi tampak lebih ramping. Simak tips berikut agar membuat kamu lebih percaya diri.

1. Warna

Pilih warna-warna yang gelap untuk membuatmu tampak lebih ramping. Warna gelap dipercaya dapat menyamarkan kekurangan yang ada pada tubuh kamu. Namun bukan berarti a whole look kamu harus mengenakan warna gelap. Kamu dapat memadukan warna gelap dengan warna-warna cerah. Misalnya, untuk atasan berwarna fuchsia, bisa kamu padukan dengan bawahan hitam. Atau, dress berwarna merah dapat kamu tambahkan belt berwarna gelap.

2. Motif

Motif vertikal sangat disarankan bagi kamu yang ingin terlihat lebih ramping. Hindari motif horizontal stripes atau motif yang besar dan ramai pada busana kamu. Namun, jika kamu terpaksa harus mengenakan motif horizontal, pilih busana yang memiliki motif horizontal paling sedikit dan hanya terletak pada sisi tertentu saja. Misalnya, sedikit motif horizontal pada bahu atau pada bagian bawah busana kamu.

3. Aksesoris

Tambahkan aksesoris berupa kalung atau belt untuk menyempurnakan tampilan kamu. Untuk belt, pilih bentuk belt yang kecil dan hindari bentuk belt yang lebar. Sedangkan untuk kalung, pilih kalung dengan bentuk yang menjuntai panjang.

4. Tas

Tas dengan model oversized handbag dapat membuat ilusi tubuh kamu menjadi terlihat lebih ramping. Sebaliknya, tas dengan ukuran kecil, hanya akan memperjelas bentuk tubuh kamu yang lebar. Oleh karena itu, tak ada salahnya kamu mencoba menggunakan tas dengan ukuran yang lebih besar.

5. Sepatu

Sepatu berhak tinggi dapat menjadi teman baikmu. Pilih hak dengan bentuk pointed toes seperti pada stiletto. Tak perlu hak yang terlalu tinggi, hak rendah pun sudah dapat membuatmu terlihat lebih ramping dan juga tinggi. Hindari sepatu flat karena akan membuat kamu tampak lebar.