5 Tempat Hangout untuk Menunggu Berbuka Puasa

Di bulan suci ini, kenikmatan terbesar bagi yang menjalankan ibadah puasa adalah datangnya waktu berbuka. Sembari menunggu waktu berbuka puasa, kamu bisa melakukan banyak hal bersama teman maupun keluarga. Kegiatan mengisi waktu sembari menunggu waktu berbuka puasa ini biasa disebut dengan ngabuburit. Ngabuburit sendiri berasal dari bahasa sunda yang berarti waktu sore menjelang malam. Jika kamu bosan mengisi waktu menuju magrib hanya dengan duduk di rumah, ada baiknya kamu mengisinya dengan hangout bersama teman atau keluarga. Berikut tempat hangout sembari menunggu waktu berbuka yang bisa kamu smabangi.

Jalan Soka, Jakarta Utara

Setiap bulan Ramadhan, terdapat tradisi yang diadakan di jalan ini yaitu Festival Jalan Soka. Selama bulan puasa, di sepanjang Jalan Soka ini banyak pedagang yang menjajakan bermacam amakanan mulai dari tradisional hingga internasional. Berawal dari sedikit penduduk sekitar yang berjualan hingga magrib, sampai sebesar sekarang yang memenuhi jalan membentuk huruf “t” berlokasi di Rawabadak Utara. Kemeriahan festival ini sudah mulai terlihat sejak jam 15.30 hingga azan magrib berkumandang. Karena dikelola oleh karang taruna setempat, pasar ini lebih rapi dan terorganisir.

Jalan Panjang, Jakarta Barat

Salah satu tempat yang terkenal untuk menunggu berbuka dan membeli makanan untuk berbuka puasa adalah Jalan Panjang yang terletak di Kebon Jeruk. Para pedagang berjejer dari Jalan Anggrek hingga Jalan Domang Denan menjual makanan ringan hingga makanan berat. Takjil khas di bulan puasa pun tersaji dengan lengkap. Selain makanan dengan harga murah, disni juga banyak penjual minuman berbagai macam. Mulai dari es the hingga minuman khas Jakarta selendang mayang. Namun, karena tidka adanya pihak yang secaara khusus mengatur, jalan panjang pun menjadi macet karena para pedagang yang berjualan.

Taman Ayodya, Jakarta Selatan

Selama bulan Ramadhan, pengunjung taman ini bertambah dua kali lipat. Di taman ini kamu dapat bersantai dengan teman atau keluarga di bangku-bangku yang tersedia sembari menikmati pemandangan danau yang ada di tengah taman. Selain duduk di bangku, kamu juga bisa lesehan di rerumputan dan sekaligus piknik menunggu buka puasa. Gazebo yang tersedia disana juga dapat kamu manfaatkan untuk bersantai. Kamu juga bisa berjalan-jalan santai di jogging track sembari menghabiskan waktu. Untuk berbuka puasa kamu tak perlu khawatir karena di sekitar Taman Ayodya banyak pedagang yang berjualan takjil dan makanan berat.

Taman Suropati

Untuk mengisi waktu menjelang berbuka, kamu bisa mengunjungi Taman Suropati. Banyak kegiatan yang bisa kamu lakukan, diantaranya mengabadikan lingkungan yang asri serta mengikuti komunitas yang sering beraktivitas disana. Di taman ini juga ada jogging track yang bisa digunakan untuk jalan dan olahraga. Karena lingkungannya yang sejuk dan teduh dan dekat dengan Masjid Sunda Kelapa, orang-orang betah berlama lama disni. Mereka biasanya meyiapkan bekal dari rumah untuk piknik sambil berbuka puasa. Bagi yang tidak membawa bekal, tak perlu khawatir karena ada banyak pedagang disana.

Bulungan, Jakarta Selatan

Daya tarik utama untuk ngabuburit di daerah Bulungan adalah makanan yang tersedia disana. Semua hidangan mulai dari minuman hingga makanan berat tersedia disana. Lokasinya yang berada di pinggir jalan memudahkan pengunjung untuk datang dan hangout disana.